Hai hai.. balik lagi nih di resep masakan selanjutnya hihi. Kali ini aku mau kasih resep cara membuat oseng-oseng kacang panjang plus tempe. Sebenernya yang familiar itu oseng-oseng kacang panjang, tapi karena ada stok tempe sekalian aja deh ditambahin. Ternyata rasanya makinn lezat loh moms dan tentunya semakin bergizi. Yuk langsung aja kita liat cara membuatnya :D
Bahan-Bahan:
1/4 kacang panjang
250 gram tempe
3 siung bawang putih
4 butir bawang merah
1/2 buah tomat
1 iris lengkuas
1 lembar daun salam
3 iris gula merah
4 sdm minyak goreng
1/2 sdt garam
2 buah cabe merah
3 buah cabe hijau
1/2 gelas air
Royco secukupnya
Cara Memasak:
1. Cuci bersih kacang panjang dan potong-potong
2. Potong tempe bentuk dadu
3. Iris bawang putih, bawang merah, cabe, dan tomat
4. Panaskan minyak lalu tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum
5. Masukkan tomat, cabe, lengkoas, dan daun salam
6. Masukkan tempe dan kacang panjang lalu aduk sebentar
7. Masukkan air
8. Masukkan gula merah dan royco
8. Tunggu sampai kacang panjang empuk
9. Angkat dan sajikan.
Yeayyy, sudah jadi, gampang kan moms! Ayo silahkan dicoba :D
0 comments:
Post a Comment